Dengan hasil tersebut, Madrid berhak atas satu tiket ke perempatfinal setelah unggul dengan agregat 6-3. Fullback kiri Los Blancos, Marcelo, mengakui bahwa keunggulan tiga gol Madrid di leg pertama benar-benar krusial.
Pasalnya pada leg kedua, Madrid yang bertindak sebagai tim tamu terlihat kewalahan menghadapi permainan Sevilla. Bahkan, tuan rumah mampu unggul 3-1 saat pertandingan memasuki pertengahan babak kedua.
Beruntung, Madrid memiliki Sergio Ramos dan Karim Benzema. Gol keduanya di 10 menit jelang bubaran memaksa pertandingan berakhir dengan skor 3-3.
“Sevilla adalah tim kuat dan kami tahu pertandingan akan berjalan dengan sengit karena hasil di leg pertama tidak berarti banyak. Sevilla sangat menekan kami, tapi tiga gol kami di leg pertama terbukti krusial,”
Posted by :
No comments:
Post a Comment