Tuesday, January 3, 2017

Agen Bola - Hull City Resmi Pecat Mike Phelan

Agen Bola - Hull City Resmi Pecat Mike Phelan - HULL - Hull City akhirnya mendepak Mike Phelan dari kursi manajer, Rabu (4/1/2017) pagi WIB. Phelan dipecat karena performa Robert Snodgrass dan kolega di Liga Primer Inggris musim ini semakin merosot. Hal ini dikonfirmasi Hull di laman resmi mereka.



Sampai pekan ke-20, Hull terpuruk di dasar klasemen dengan menelan 13 kali kekalahan. Phelan sendiri diangkat menjadi manajer Hull pada 13 Oktober 2016 setelah melakoni sembilan pertandingan sebagai interim manager untuk menggantikan Steve Bruce.


Saat bertugas sebagai interim manager, Phelan membawa Hull meraih empat kemenangan, satu imbang, dan menelan empat kekalahan. Raihan 1,44 poin per laga pun membuat kubu The Tigers mengubah statusnya menjadi manajer permanen.

Namun, kemerosotan justru dialami Hull belakangan ini. Mereka cuma mampu menggenggam tiga kemenangan, tiga imbang, dan merasakan sembilan kekalahan. Manajemen klub hilang kesabaran, pelatih berusia 54 tahun yang pernah jadi tangan kanan Sir Alex Ferguson di Manchester United itu pun didepak.

Sejumlah nama pun langsung masuk daftar kandidat manajer anyar Hull. Menurut talkSPORT, eks manajer Birmingham City, Gary Rowett jadi favorit. Selain Rowett, nama-nama macam Alan Pardew, Chris Coleman, Roy Hodgson, Harry Redknapp dan Ryan Giggs juga masuk bursa.


Posted by :

No comments:

Post a Comment